Home » » POEMPIDA HIDAYATULLOH ANGGOTA DPR RI DIPECAT DARI GOLKAR GARA-GARA DUKUNG JOKOW

POEMPIDA HIDAYATULLOH ANGGOTA DPR RI DIPECAT DARI GOLKAR GARA-GARA DUKUNG JOKOW

Terbit Oleh KABARPAGI on Selasa, 24 Juni 2014 | Selasa, Juni 24, 2014

Diisukan sudah dipecat DPP Partai Golkar, Politisi muda Poempida Hidayatulloh menyatakan dirinya belum menerima surat resmi terkait pemecatan itu. Poempida juga menegaskan tindakan demikian takkan membuatnya mundur dari niatnya untuk tetap mendukung pasangan Joko Widodo-Jusuf Kalla (Jokowi-JK).
"Posisi saya takkan berubah, tetap akan mendukung pemenangan Pak Jokowi-JK sampai selesai," tegas Poempida di Jakarta, Senin (23/6).
Poempida mengaku belum menerima surat apapun terkait pemecatan. Bahkan dirinya merasa agak kaget juga kalau tiba-tiba dipecat. Sebab selama ini sama sekali tidak ada yang namanya surat peringatan atau surat permintaan klarifikasi dari DPP Golkar kepada dirinya atas segala aktivitasnya.
"Saya akan mempelajari dulu bila surat pemecatan itu datang, melihat apa isi dan alasan resminya," kata Poempida.
Diketahui Ketua DPP Golkar Bidang Organisasi dan Daerah Mahyudin menyatakan Ketua Umum Golkar Aburizal Bakrie sudah menandatangani surat pemecatan tiga kader. Yakni Nusron Wahid, Agus Gumiwang, dan Poempida Hidayatullah.
Ketiga nama itu saat ini masih tercatat sebagai anggota DPR RI dari Fraksi Golkar. Nusron dan Agus Gumiwang bahkan sudah tercatat kembali terpilih sebagai anggota DPR untuk periode 2014-2019.